Translate

Kamis, 17 Januari 2013

Sahabat TIP 09

Print Friendly and PDFPrintPrint Friendly and PDFPDF

Pernah kita sama sama susah 
Terperangkap didingin malam 
Terjerumus dalam lubang jalanan 
Digilas kaki sang waktu yang sombong 
Terjerat mimpi yang indah lelap
Pernah kita sama-sama rasakan 
Panasnya mentari hanguskan hati 
Sampai saat kita nyaris tak percaya 
Bahwa roda nasib memang berputar 
Sahabat masing ingatkah kau
Sementara hari terus berganti 
Engkau pergi dengan dendam membara di hati
Cukup lama aku jalan sendiri 
Tanpa teman yang sanggup mengerti 
Hingga saat kita jumpa hari ini 
Tajamnya matamu tikam jiwaku 
Kau tampar bangkitkan aku sobat

by : Iwan Fals

Selasa, 01 Januari 2013

Kertas Seni

Print Friendly and PDFPrintPrint Friendly and PDFPDF
Kertas seni merupakan salah satu jenis kertas dengan penampilan estetis yang kaya akan nuansa alami dan unik. Diolah secara khusus dengan buatan tangan (handmade), sehingga secara visual memiliki tampilan atau karakter spesifik baik dari segi tekstur, warna, corak maupun dimensinya. Kertas seni umumnya dimanfaatkan oleh disainer grafis maupun disainer produk kreasi seni.


Kertas seni berbeda dengan kertas pada umumnya seperti kertas HVS atau buram. Kertas seni atau biasa disebut art paper dapat dibuat dari limbah kertas HVS, buram, koran, tissu atau dari bahan lainnya misalnya limbah pertanian yang salah satunya sampah daun. Dalam penggunaan tertentu, kertas seni mempunyai nilai seni yang lebih dibandingkan kertas tipis biasa yang kebanyakan polos teksturnya. Dilihat dari teksturnya, tekstur kertas seni agak kasar dan seratnya terlihat. Hal ini dikarenakan bahan yang digunakan tidak seluruhnya hancur ketika dijadikan bubur kertas sehingga menghasilkan tekstur yang tidak merata dan ini menjadikan kertas tersebut menjadi lebih menarik untuk dibuat hiasan dengan berbagai bentuk.

  1. Kertas Seni Dari Jerami Padi
Jerami padi adalah bagian batang tanaman setelah dipanen butir-butirr buah bersama/tidak dengan tangkainya dikurangi akar dan bagian batang yang tertinggal setelah disabit batanganya. Jerami padi berpotensi dibuat untuk kertas seni.